5 Berita Terpopuler Internasional Hari Ini

Jakarta

Menteri keamanan nasional Israel Itamar Ben-Gvir terluka karena mengalami kecelakaan mobil dan dibawa ke rumah sakit pada hari Jumat (26/4) waktu setempat. Kepolisian mengatakan bahwa mereka sedang menyelidiki keadaan tersebut.

Video yang ditayangkan di media Israel menunjukkan mobil yang ditumpangi menteri garis keras tersebut terbalik.

Selain berita tersebut, berikut ini berita-berita internasional yang menarik perhatian pembaca detikcom, hari ini, Sabtu (27/4/2024):


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

– Tegang! 22 Pesawat Tempur-Drone China ‘Kepung’ Taiwan

Kementerian Pertahanan Taiwan mengatakan bahwa pihaknya telah mendeteksi 22 pesawat tempur dan drone China di sekitar pulau tersebut dalam waktu kurang dari tiga jam pada hari Sabtu (27/4).

Ini terjadi kurang dari sebulan sebelum pelantikan presiden baru Taiwan, Lai Ching-te, pada tanggal 20 Mei, yang dianggap oleh China sebagai separatis berbahaya.

“Kami mendeteksi aktivitas dari 22 pesawat PLA (militer China)… sejak pukul 09.30 (01.30 GMT),” kata Kementerian Pertahanan Taiwan dalam sebuah pernyataan yang dirilis pada pukul 12.10 pada hari Sabtu waktu setempat, seperti dilansir kantor berita AFP, Sabtu (27/4/2024).

– Hamas Pelajari Proposal Balasan Israel Soal Gencatan Senjata di Gaza

Kelompok milisi Palestina Hamas mengatakan bahwa mereka telah menerima dan mempelajari proposal balasan terbaru Israel mengenai potensi gencatan senjata di Jalur Gaza dan pembebasan sandera.

“Hari ini, gerakan Hamas menerima tanggapan resmi pendudukan Zionis terhadap sikap gerakan tersebut, yang disampaikan kepada mediator Mesir dan Qatar pada 13 April,” kata Khalil al-Hayya, wakil kepala sayap politik Hamas di Gaza, dalam sebuah pernyataan singkat seperti dilansir kantor berita AFP, Sabtu (27/4/2024).

“Gerakan ini akan mempelajari proposal ini, dan setelah selesai dipelajari, kami akan menyampaikan tanggapannya,” imbuhnya.

– New York Kembalikan 30 Barang Antik ke Kamboja dan Indonesia

Jaksa New York mengatakan bahwa mereka telah mengembalikan 30 barang antik ke Kamboja dan Indonesia. Barang-barang antik tersebut sebelumnya telah dijarah, dijual atau ditransfer secara ilegal oleh jaringan pedagang dan penyelundup Amerika.

Barang-barang antik itu bernilai total US$3 juta, kata Jaksa Wilayah Manhattan Alvin Bragg, seperti dilansir kantor berita AFP, Sabtu (27/4/2024).

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *