Paris –
Kiper Paris Saint-Germain Gianluigi Donnarumma menjalani malam untuk dilupakan. Donnarumma tampil mengecewakan dalam kekalahan PSG di tangan Barcelona 2-3.
PSG menjamu Barca di Parc des Princes pada perempatfinal leg I Liga Champions, Kamis (11/4/2024) dinihari WIB. Raphinha menjadi momok Les Parisiens setelah menyumbang dua gol untuk Barcelona. Satu gol lain dicetak Andreas Christensen, sedangkan dua gol PSG tercipta dari Ousmane Dembele dan Vitinha.
Donnarumma mendapatkan sorotan tajam di pertandingan ini. Kiper internasional Italia itu dianggap bersalah atas terlahirnya seluruh gol Barca.
Barca membuka keunggulan melalui Raphinha di menit ke-37. Donnarumma menepis umpan Lamine Yamal kepada Robert Lewandowski. Namun, bola justru bergulir ke jalur Raphinha, yang berdiri bebas di kotak penalti. Winger Brasil itu kemudian menyelesaikan dengan sepakan kaki kanan ke sudut atas gawang PSG.
Raphinha kembali menjebol gawang PSG selepas turun minum. Donnarumma lagi-lagi punya andil setelah sepakannya mengarah kepada pemain lawannya, sebelum dikuasai Pedri. Pemain yang disebut terakhir melepaskan umpan lambung yang membebaskan Raphinha di depan untuk dituntaskan dengan tembakan voli.
Kesalahan juga dilakukan Gianluigi Donnarumma sehingga Christensen bisa menciptakan gol kemenangan Barcelona di menit ke-77. Dari sepak pojok, Donnarumma tidak berupaya menghalau bola crossing sehingga Christensen bisa dengan mudah menanduk bola dari depan gawang.
Mantan bintang Manchester United sekaligus pundit Rio Ferdinand terkejut dengan performa Donnarumma. Ferdinand heran karena Donnarumma tidak memanfaatkan tinggi badannya untuk menghalau bola-bola silang Barcelona yang berbahaya.
“Saya kira Donnarumma sama sekali tampil buruk, dia keluar dari sarangnya dan sedikit berantakan. Dia itu punya tinggi badan 6 kaki tujuh inci atau delapan inci, tapi tampak dia berpostur 5 kaki sembilan inci saat keluar,” sebut pemilik satu titel juara Liga Champions ini kepada TNT Sports.
“Saya tidak tahu bagaimana dia tidak memanfaatkan tinggi badannya. Ya ampun, tapi tinggi dia itu 6 kaki 7 inci,” ceplos Ferdinand membahas penampilan Gianluigi Donnarumma.
Simak Video “Barcelona Bungkam PSG di Paris“
[Gambas:Video 20detik]
(rin/bay)