Sport  

Enrique Tak Kenal Xavi Sebagai Pelatih


Jakarta

Xavi Hernandez bukanlah sosok yang asing bagi Luis Enrique. Namun, Enrique tak mengenal seperti apa sosok Xavi sebagai pelatih.

Enrique pernah menjadi rekan Xavi di lini tengah Barcelona saat sama-sama masih menjadi pemain. Keduanya juga pernah saling bertemu saat memperkuat Timnas Spanyol.

Status hubungan kedua pria itu juga pernah berubah pada 2014 sampai 2017. Enrique saat itu menjadi pelatih Barcelona dan Xavi masih sebagai pemain.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Xavi saat ini sudah berkarier sebagai pelatih. Mantan juru taktik Al Sadd itu menukangi Barcelona dan Enrique saat ini sebagai pelatih Paris Saint-Germain.

PSG dan Barcelona saling bertemu di perempatfinal Liga Champions. Leg pertama berlangsung di Parc des Princes, Kamis (11/4/2024) dini hari WIB.

“Saya sama sekali tidak mengenal Xavi sebagai pelatih,” kata Luis Enrique, yang dikutip dari ESPN.

“Saya hanya mengenalnya sebagai pemain. Saya mengenal klub itu dengan sangat baik, tapi tidak dengan Xavi sebagai pelatihnya,” sambungnya.

Simak Video “Barca Imbang Lawan Napoli, Xavi: Saya Puas, Tapi Agak Pahit
[Gambas:Video 20detik]
(ran/cas)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *