Skuad Muda Jerman Butuh Panutan, Kroos pun Kembali

Toni Kroos membeberkan alasannya kembali memperkuat Timnas Jerman. Dia merasa skuad muda Die Mannschaft butuh pemain senior yang dijadikan panutan.

Kroos sejatinya sudah pensiun dari timnas sejak Piala Eropa 2020. Di usia yang sudah menginjak kepala tiga saat itu, Kroos merasa sudah saatnya pemain muda yang jadi tumpuan timnas.

Sayangnya kepergian Kroos tidak diantisipasi dengan baik oleh Jerman yang justru kesulitan tanpa sosoknya. Jerman tersingkir lagi di fase grup Piala Dunia 2022 yang berujung pemecatan Hansi Flick.

Bersama Julian Nagelsmann, Jerman tidak menunjukkan perubahan berarti sejak September lalu. Padahal mereka akan jadi tuan rumah Euro 2024 yang otomatis menjadikan Jerman sebagai favorit juara.

Oleh karenanya, Nagelsmann meminta Kroos untuk kembali ke timnas dan menjadi mentor untuk para pemain muda, terutama di sektor tengah. Ajakan itu diterima Kroos bulan lalu sehingga dia akan kembali beraksi di jeda internasional Maret ini.

“Pada akhirnya, ketika orang kembali dan punya 100 caps, maka akan sedikit berbeda, tapi itu bukan sesuatu yang buruk kok.

“Kami punya banyak pemain yang minim jam terbang dan saya rasa bukan hal buruk jika ada beberapa pemain senior di sana.”

“Jika ada tiga pemain senior yang berpengalaman, maka itu akan sangat membantu tim. Tapi tentunya mereka harus tampil bagus.

Toni Kroos punya 106 caps sejak debut 2010 dan mencetak 17 gol.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *