Massimiliano Allegri punya tugas berat dalam periode keduanya sebagai pelatih Juventus. Dia diminta untuk mempromosikan tiga pemain dari akademi setiap tahunnya.
Allegri kembali menjadi pelatih Juventus sejak musim panas 2021. Dia sebelumnya bertugas pada 2014 sampai 2019.
Tugas Allegri di Juventus bukan cuma terfokus pada tim senior, namun juga harus bisa melirik pemain muda. Mantan pelatih Sassuolo dan AC Milan itu dituntut harus mampu mengorbitkan pemain dari NextGen milik Juventus, yang tampil di divisi ketiga Italia.
“Ketika saya kembali (untuk periode keduanya sebagai pelatih kepala, pada musim panas 2021) saya diminta untuk meremajakan tim.
“Tujuannya adalah untuk membawa tiga pemain NextGen setiap tahun, menurunkan tagihan gaji dan membuat tim berkelanjutan namun tetap kompetitif.
Beberapa pemain dari NextGen memang sudah ada yang mencuri perhatian. Ada Samuel Iling-Junior, Kenan Yildez, sampai Matias Soule.
“Manchester United punya delapan atau sembilan pemain dari akademi mereka di tim utama,” Allegri mencontohkan.
“Katakanlah Anda memiliki lima pemain dari NextGen di tim utama selama delapan tahun. Artinya, selama delapan tahun, Anda memiliki biaya yang jauh lebih rendah dibandingkan jika Anda merekrut lima pemain.