Top! Tim Mini Soccer Juara #DanaCup2024

Tim sepakbola Detikcom meraih trofi pertamanya di tahun 2024. Mereka baru saja menjuarai turnamen mini soccer bertajuk #DanaCup2024.

Turnamen ini dihelat perusahaan keuangan digital, Dana Indonesia, sedari 12 Februari hingga 9 Maret. Turnamen ini tak cuma menggelar mini soccer, tapi juga cabang olahraga lagin seperti basket, bulutangkis, dan eSport.

Untuk mini soccer dihelat di STR Mini Soccer, Ampera, Jakarta Selatan. Detikcom jadi satu-satunya media dan perusahaan non-keuangan yang diundang tampil oleh Dana.

Detikcom memulai turnamen dengan melibas Qoala 5-0 di Babak 32 Besar. Masuk di babak 16 besar, Detikcom menghadapi Julo dan menang 2-0.

Di babak perempatfinal, Detikcom melakoni duel sengit dengan Bank BCA sebelum menang 2-1. Di semifinal, Amartha dilibas dengan skor 0-3 sebelum bertemu Kredivo di babak final, Jumat (8/3/2024) malam WIB,

Detikcom menuntaskan dengan kemenangan 2-0 sekaligus jadi trofi mini soccer pertama mereka. Trofi ini juga jadi yang kedua untuk detikcom setelah menjuarai turnamen futsal APJII tahun dan dua kali jadi runner-up di Media Cup.

Sementara untuk ajang Mobile Legend, Superbank jadi juara diikuti Julo dan Grab. Di cabor Badminton, BCA jadi juara disusul Alto Network dan Grab. Lalu Goto berjaya di cabor basket diikuti Qoala dan Grab.

“Terima kasih sudah mengikuti acara ini. Terutama untuk para digital ekosistem yang ikut. Semakin banyak peserta yang ikut. Tahun lalu 28, tahun ini 42 tim. Ini sesuatu yang diharapkan terus berlangsung. Meningkatkan kekuatan ekosistem digital di Indonesia. Tidak hanya outlet entertainment tapi tetap berteman dan berkolaborasi,” ujar CEO & CO-Founder Dana Indonesia Vincent Iswara usai penyerahan hadiah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *