Tersingkir dari Liga Champions menyisakan sesal buat Lazio. Biancoceleste kecewa gagal memanfaatkan peluang yang didapatkan sehingga dihukum Bayern Munich.
Lazio dipastikan tersingkir di babak 16 besar Liga Champions usai kalah 0-3 dari Bayern di Allianz Arena, Rabu (6/3/2024) dini hari WIB. Sepasang gol Harry Kane dan Thomas Mueller membawa Die Roten comeback dan lolos dengan agregat 3-1.
Kekecewaan Lazio tak lepas dari peluang emas yang terbuang di babak pertama. Ciro Immobile menanduk umpan silang dalam posisi bagus tapi berakhir melebar.
Peluang itu bisa saja membawa Lazio memimpin 2-0 secara agregat dan membuat jalannya pertandingan berbeda. Bayern pada prosesnya menghukum Lazio dengan Kane membuka skor tak lama usai kegagalan Immobile.
“Kami kecewa, karena kami seharusnya bisa lebih memaksimalkan peluang-peluang yang kami ciptakan di babak pertama,” kata gelandang Lazio Mattia Zaccagni.
“Sayangnya mereka kemudian mencetak gol, kami kehilangan kepercayaan diri dan kehilangan kesempatan ini pula.”
“Sepakbola itu dibentuk oleh insiden-insiden. Kami punya kans untuk memimpin saat skor masih 0-0 dan itu tak berjalan sesuai keinginan kami,” imbuhnya.