Bayern Munich sedang mencari pelatih untuk musim depan. Pelatih pemenang Piala Dunia 2014 Joachim Loew mengaku tidak tertarik menukangi Bayern.
Die Roten butuh pelatih baru setelah mengumumkan akan berpisah dengan Thomas Tuchel di akhir 2023/24. Tuchel sepakat pergi setahun lebih cepat karena performa Manuel Neuer dkk memburuk sehingga tercecer dalam persaingan Bundesliga.
Sejauh ini ada beberapa pelatih top yang masuk daftar incaran klub Bavaria itu. Di antaranya adalah mantan pelatih Real Madrid Zinedine Zidane, lalu pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso, serta mantan pelatih Bayern sendiri Julian Nagelsmann.
Joachim Loew sudah menganggur lebih dari tiga tahun. Loew belum melatih tim manapun sejak diberhentikan timnas Jerman pada 2021, menyusul eliminasi di babak 16 besar Piala Eropa 2020.
Akan tetapi, Loew tidak tertarik melatih di Jerman lagi sekalipun Bayern Munich menawarkan kursi pelatihnya. “Ada alasan-alasan yang berbeda untuk itu,” sahut pelatih berusia 64 tahun ini .
“Bayern mungkin tidak tertarik dengan saya sebagai pelatih, dan saya juga tidak tertarik melatih Bayern,” sambung dia.
“Saya sudah cukup lama melatih di Jerman, dan saya selama ini selalu mengatakan bahwa pekerjaan lain di Jerman itu tidak mungkin untuk saya. Selama 17 tahun, saya sudah mengunjungi ke segala penjuru negeri ini. Saya tahu semua stadion dan klub-klubnya jadi itu bukan sebuah motivasi untuk saya,” ceplos Joachim Loew.