Kaesang dan Jajaran PSI Turunkan APK di Jakarta, Baliho Akan Didaur Ulang

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dan Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie menurunkan alat peraga kampanye (APK) partai di lima titik Jakarta. Agar tak menambah sampah, baliho-baliho yang diturunkan nantinya akan di-recycle atau didaur ulang menjadi baru.

Di Jalan Jembatan II Raya, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (10/2/2024) Kaesang bersama Grace menurunkan baliho dibantu oleh relawan dan beberapa caleg PSI. Sebelum memotong kawat, dan menurunkan APK, Kaesang lebih dulu mencoblos nomor urut dari para caleg.

“Kita recycle, jadi baliho baru lagi buat 2029 ya, buat siapapun,” ujar Kaesang dengan nada bercanda, Sabtu (10/2/2024).

“Jadi kita coba menurunkan baliho kami semampunya untuk hari ini. Tetapi ini tim kami lagi bekerja keras semua untuk bisa membersihkan semua lah. Intinya itu,” sambungnya.

Kaesang menegaskan jika aksi menurunkan baliho caleg PSI tidak hanya dilakukan di Jakarta. Ia sudah menginstruksikan hal serupa ke seluruh ‘bro dan sis’ PSI di seluruh Indonesia.

“Saya sudah menginstruksikan untuk seluruh teman-teman PSI di seluruh Indonesia untuk mulai menurunkan balihonya masing-masing. Enggak cuman Jakarta kok,” tambah Kaesang.

Sebagai informasi, ada lima titik penurunan APK para caleg PSI di Jakarta yang malam ini didatangi Kaesang.

Jalan Kedoya Raya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
Jalan Jembatan II Raya, Penjaringan, Jakarta Utara
Jalan KH. Hasyim Ashari, Gambir, Jakarta Pusat
Jalan Gembira, Setiabudi, Jakarta Selatan
Jalan Matraman Raya, Matraman, Jakarta Timur

Terakhir, Kaesang optimis paslon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mampu menang di ‘pertarungan’ Pilpres 2024.

“Ya optimis lah sekali putaran. Harus optimis dong,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *