Hubner Dulu Diragukan, Kini Tak Tergantikan di Piala Asia 2023

Justin Hubner perannya tak tergantikan di Piala Asia 2023. Padahal sebelumnya, ia sempat diragukan karena bikin blunder di laga debutnya dengan Indonesia.

Kiprah Indonesia di Piala Asia 2023 terhenti oleh Australia di babak 16 besar. Tim Garuda kalah 0-4 pada laga yang berlangsung di Jassim bin Hamad Stadium, Minggu (28/1/2024) malam WIB. Empat gol Socceroos lahir lehat bunuh diri Elkan Baggott, Michael Boyle, Craig Goodwin, serta Harry Souttar.

Namun penampilan Indonesia di ajang ini mendapat banyak pujian. Tim Garuda untuk pertama kalinya lolos ke fase gugur Piala Asia. Mereka juga mampu merepotkan tim-tim kuat semacam Irak, Jepang, dan Australia.

Salah satu pemain Indonesia yang tampil apik di Piala Asia 2023 adalah Justin Hubner. Pemain Wolverhampton Wenderers ini tak tergantikan dalam empat laga yang dilalui Tim Garuda. Ia selalu bermain penuh 90 menit.

Hubner bermain menonjol mejalankan peran sebagai gelandang bertahan atau bek tengah. Ia bahkan sempat masuk tim terbaik matchday kedua Piala Asia 2023 usai membantu Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0.

Penampilan menawan ini seolah menjadi jawaban dari Hubner setelah sempat diragukan. Keraguan tersebut muncul usai pemain 20 tahun bikin blunder dalam debutnya bersama Tim Merah Putih.

Hubner menjalani debut pada laga melawan Libya di laga uji coba menjelang Piala Asia. Kala itu, ia bikin blunder saat umpannya di depan gawang dipotong hingga Indonesia kebobolan. Pada laga tersebut, Indonesia kalah 4-0.

Akibat blundernya tersebut, ia sempat dihujani kritik. Hubner bahkan harus minta maaf terkait blundernya tersebut.

Kini tentu tak banyak lagi yang meragukan kapasitas Hubner. Tak tergantikan di Piala Asia jadi bukti dirinya jadi sosok penting untuk Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *