Ribuan suporter Indonesia berkumpul di stadion untuk mendukung Timnas melawan Vietnam di Piala Asia 2023. Fans Merah-Putih asyik berjoget jelang laga.
Timnas Indonesia vs Vietnam berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium pada matchday kedua Grup D, Jumat (19/1/2024). Pertandingan berlangsung tepat di hari libur dan membuat para diaspora bisa memboyong keluarga ke stadion.
Suporter Indonesia berkumpul di sisi utara stadion. Di sana juga ada pertunjukan tarian budaya Aceh dan Padang.
“Ini tarian Saman tapi kita kombinasikan dengan Minang. Rumah Seni Al Khor dominan memang Sumatra, tapi sudah mulai ada dari Jawa,” kata Koordinator Rumah Seni Al Khor, Ety Kartika Utama.
Setelah pertunjukkan tarian seni, ada pula momen pemutaran lagu-lagu dangdut dan pop yang sedang populer.
Pada momen tersebut, para suporter asyik berjoget bersama. Mereka semua membaur seperti sudah saling kenal satu sama lain.
Terkait pertandingan, Indonesia butuh kemenangan demi menjaga peluang ke babak 16 besar usai dikalahkan Irak 1-3. Pun dengan Vietnam juga mengincar tiga poin karena sudah kalah 2-4 melawan Jepang.