Gol Penalti Bawa Garuda Unggul di Babak I

Timnas Indonesia tampil dominan atas Vietnam di babak pertama Piala Asia 2023. Garuda unggul 1-0 via gol penalti Asnawi Mangkualam.

Matchday kedua Grup D Piala Asia mempertemukan Vietnam vs Indonesia. Laga berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat (19/1/2024) malam WIB.

Peluang pertama didapat Indonesia di menit satu. Bola sepakan on target Rafael Struick bisa ditepis kiper Vietnam, Nguyen Filip.

Kans kembali didapat Indonesia pada menit ketujuh. Kemelut di kotak penalti Vietnam diakhiri sepakan Struick yang meleset dari sasaran.

Vietnam balik mengancam di menit ke-21. Bola tembakan jarak jauh Nguyen Quang Hai melayang di atas mistar gawang.

Indonesia bermain menekan yang merepotkan para pemain Vietnam. Bola tendangan dari luar kotak penalti Sandy Walsh bisa ditangkap Filip.

Vietnam bikin kans di menit ke-31. Sundulan on target Nguyen Van Tung bisa diamankan kiper Indonesia, Ernando Ari.

Indonesia nyaris mencetak gol di menit ke-35. Bola tandukan tepat sasaran Walsh digagalkan Filip dengan tepisannya.

PENALTI! Indonesia mendapat hadian 12 pas di menit ke-41. Rafael Struick ditarik jatuh Nguyen Thanh Binh di kotak terlarang.

GOL! Asnawi Mangkualam maju sebagai algojo Indonesia. Kapten Timnas Indonesia itu sukses memperdaya Filip dengan tembakan on targetnya dan membawa Garuda unggul 1-0.

Indonesia hampir menggandakan keunggulan di injury time. Bola tandukan Struick meluncur tipis di sebelah gawang Indonesia. Babak pertama tuntas 1-0 untuk Garuda.

Susunan Pemain

Vietnam: Nguyen Filip, Vo Minh Trong, Nguyen Thanh Binh, Pham Xuan Manh, Pham Tuan Hai, Nguyen Tuan Anh, Phan Tuan Tai, Nguyen Tai Son, Nguyen Quang Hai, Bui Hoang Viet Anh, Nguyen Van Tung.

Indonesia: Ernando Ari, Sandy Walsh, Jordi Amat, Rizky Ridho, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Justin Hubner, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Yakob Sayuri, Egy Maulana Vikri, Rafael Struick.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *