Asnawi Pimpin ‘Young Guns’ Indonesia, Pikul Tanggung Jawab Besar!

Asnawi Mangkualam ditunjuk menjadi kapten Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023. Memimpin Young Guns Merah-Putih, dia mengaku memikul tanggung jawab besar.

Piala Asia 2023 sedang berlangsung di Qatar sampai 10 Februari 2024. Indonesia menjadi salah satu peserta, menjadi skuad termuda.

Rata-rata usia skuad Indnesia 23,88 tahun. Ada beberapa pemain jebolan Timnas U-20. Hokky Caraka, Marselino Ferdinan, dan Ivar Jenner merupakan asuhan Shin Tae-yong saat mempersiapkan diri untuk Piala Dunia U-20 2023. Tapi, ajang itu urung digelar di Indonesia.

Asnawi sadar betul dengan tanggung jawab yang dipikul. Eks pemain PSM Makassar itu juga sadar dengan ekspektasi tinggi suporter dan ingin membawa Indonesia mencetak sejarah lolos ke babak 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya.

“Tentunya sangat senang Indonesia kembali ke turnamen ini setelah 16 tahun. Kami dipenuhi banyak pemain muda. Setelah ditunjuk sebagai kapten sangat senang, dan semua tanggung jawab akan saya jalankan,” kata Asnawi dalam sesi jumpa pewarta menjelang pertandingan di Doha.

“Ini menjadi tanggung jawab yang sangat berat untuk saya, harus memimpin pemain muda dan ada senior juga. Kami sangat siap memberikan yang terbaik di pertandingan besok. Ekspektasi masyarakat Indonesia sangat besar pada tim ini. Ya, kami akan terus memberikan penampilan yang baik untuk melaju ke babak selanjutnya. Kami sangat bangga ada di turnamen ini,” kata dia menambahkan.

Indonesia akan melawan Irak pada pertandingan pertamanya di Piala Asia 2023. Laga itu akan berlangsung di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Senin (15/1). Indonesia vs Irak kickoff pada pukul 21.30 WIB.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *