Inter Milan menjamu Hellas Verona dalam lanjutan Liga Italia. Nerazzurri menang 2-1 secara dramatis.
Inter vs Verona berlangsung di Giuseppe Meazza, Sabtu (6/1/2024) malam WIB. Tim tamu mengancam lebih dulu di menit kedua lewat tembakan Tomas Suslov, yang masih bisa dibendung Yann Sommer.
Inter kemudian bisa mengendalikan permainan. Verona terpaksa tampil lebih sedikit bertahan.
Alhasil, Inter memimpin 1-0 di menit ke-12. Lautaro Martinez mencetak gol setelah menuntaskan assist Henrikh Mkhitaryan.
Verona mulai kembali meningkatkan serangan. Ada percobaan dari Cyril Ngonge dan Milan Djuric yang belum menghasilkan gol.
Tak ada gol tambahan selama babak pertama tuntas. Inter dalam posisi memimpin 1-0 sampai turun minum.
Inter masih belum puas dengan keunggulan satu gol. Pasukan Simone Inzaghi terus mencoba menekan sepanjang babak kedua berjalan 15 menit.
Di sisi lain, Verona tidak bertahan total melainkan mencoba memberikan perlawanan. Namun, Verona kesulitan masuk ke sepertiga akhir pertahanan Inter.
Verona akhirnya bisa mendapatkan gol penyeimbang 1-1 di menit ke-74. Umpan silang Ondrej Duda dituntaskan dengan sontekan Thomas Henry.
Inter punya dua peluang emas setelah kebobolan lewat sundulan Benjamin Pavard dan Lautaro Martinez. Kiper Lorenzo Montipo masih sigap membendung bola di bawah mistarnya.
Inter memimpin 2-1 di injury time. Davide Frattesi mencetak gol setelah menyambar bola rebound tembakan Nicolo Barella.
Gol tersebut diprotes oleh pemain Verona, yang merasa sebelumnya ada pelanggaran. Darko Lazovic pun diberikan kartu merah langsung.
Verona tak lama berselang mendapatkan hadiah penalti setelah Matteo Darmian bikin pelanggaran. Henry maju sebagai eksekutor, namun bola tembakannya mengenai tiang. Laga pun tak lama tuntas.
Inter pun menutup laga dengan kemenangan 2-1. La Beneamata mantap di puncak klasemen dengan 48 poin.
Susunan Pemain:
Inter: Sommer; Dumfries, Pavard, Acerbi, Bastoni, Carlos Augusto; Calhanoglu, Barella, Mkhitaryan, Thuram, Lautaro Martinez.
Hellas Verona: Montipo; Tchatchoua, Coppola, Magnani, Doig; Duda, Suslov, Folorunsho, Jordi Mboula, Ngonge, Duric.