Futsal merupakan cabang olahraga yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, terutama anak-anak muda. Tak jarang para remaja senang bermain atau sparing futsal dengan teman-teman maupun klubnya.
Permainan futsal menjadi kegiatan yang cocok untuk seru-seruan bareng kawan sekalian memelihara kesehatan. Olahraga yang melibatkan banyak gerakan kaki sambil mengatur strategi serta mengedepankan kerja sama tim ini menjadikannya olahraga yang mengasyikkan.
Bagi penggemar futsal, tentunya menonton permainannya juga tidak kalah seru untuk dilakukan. Penonton bisa ikut merasakan ketegangan pertandingan sambil mendukung pemain jagoannya.
Apalagi kalau menonton pertandingan futsal secara langsung, di mana euforia dan atmosfer yang dirasakan akan sangat berbeda. Stadion yang diramaikan oleh penonton yang bersorak riang mendukung tim unggulannya membuat suasana lebih memanas.
Selain itu, menonton permainan futsal bisa menjadi kesempatan untuk mempelajari strategi yang digunakan tim futsal yang sedang bermain. Cukup dengan memperhatikan dengan seksama, kamu bisa tahu bagaimana para pemain melakukan teknik passing, dribbling, serta menggocek bola.
Nah, ada kabar baik untuk para pecinta futsal yang ingin menyaksikan pertandingan seru para pemuda Indonesia, sebab Babak Final AXIS Nation Cup 2023 sebentar lagi akan digelar.
AXIS Nation Cup 2023 atau ANC 2023 adalah pertandingan futsal terbesar di Indonesia untuk tingkat SMA yang dipersembahkan oleh AXIS. Grand Final ANC 2023 kali ini akan mengusung tema ‘Tiap Aksi Butuh Saksi’.
ANC 2023 adalah salah satu aksi nyata AXIS dalam mendukung perkembangan futsal Indonesia. Perhelatan ini menjadi wadah bagi atlet futsal untuk mengasah dan menunjukkan bakatnya dalam pertandingan yang fairplay.
Sebanyak 1200 sekolah tingkat SMA ikut berpartisipasi dalam pertandingan ANC 2023. Event besar ini pun dilaksanakan di 30 kota di seluruh Indonesia.
Bahkan, jumlah penonton yang hadir pada saat preliminary dan juga regional final mencapai lebih dari 100 ribu orang. Adapun Grand Final AXIS Nation Cup 2023 rencananya digelar 2 hari lagi, yakni pada 15 Oktober 2023 di Istora Senayan.
Menariknya lagi, dalam turnamen futsal tersebut kamu tidak hanya bisa menonton tim favorit, tapi akan ada fun match antara Vonny Felicia/Vonzy (@vonnyfelicia) dan Ciccio Manassero (@ciomanassero) serta tim Shafira Ika Putri (@shafiraikaputri13) dan Aganta (@aganta7).
Pada fun match ini, para public figure juga akan melibatkan peserta ANC 2023 untuk bergabung di tim mereka. Terlebih lagi, turnamen ANC 2023 ini akan dimeriahkan oleh penampilan spesial dari Diskoria dan JKT 48.
Sangat seru bukan? Oleh karena itu, ANC 2023 mengajar semua orang untuk ikut menjadi saksi pertandingan hebat para finalis dengan hadir ke acara Grand Final sebagai bentuk dukungan nyata untuk perkembangan futsal di Indonesia.
Siap-siap menyaksikan tim futsal sekolah terbaik bertanding dan memperebutkan hadiah senilai total Rp 270 juta sekaligus menonton penampilan para public figure. Acara ini bisa kamu saksikan dari rumah saja, lho, karena AXIS Nation Cup 2023 ditayangkan lewat laman YouTube AXIS. Ayo catat tanggalnya dan jangan lewatkan keseruan acaranya!