Apa Sudah Saatnya Salah Mundur dari Eksekutor Penalti Liverpool?

Mohamed Salah sedang buruk tendangan penaltinya. Apakah sudah saatnya, Salah mundur dari tugasnya sebagai algojo 12 pas Liverpool?

Teranyar, Mohamed Salah gagal menyarangkan penalti di laga Liverpool vs Bournemouth dalam lanjutan Liga Inggris, pada Sabtu (19/8) kemarin. Beruntung, sepakan penaltinya yang ditepis kiper Neto mampu bisa dimaksimalkan Salah untuk jadi gol.

Hanya saja, hal tersebut bikin was-was fans The Reds. Apa sudah saatnya Mohamed Salah diganti dari tugasnya sebagai eksekutor penalti Liverpool?

Mohamed Salah sudah melakukan tugasnya sebagai algojo 12 pas di Liverpool sejak kali pertama tiba.

Salah sudah menyepak 20 kali tendangan penalti di Liga Inggris. 15 Sukses dilakukannya dan lima kali gagal alias ditepis kiper!

Malah, tiga kegagalan penalti Salah terjadi sepanjang tahun 2023 ini. Neto, kiper Bournemouth dua kali melakukannya dan sisanya dilakukan oleh kiper Arsenal, Aaron Ramsdale.

Di kubu Liverpool, dua pemain baru yakni Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai juga handal mengeksekusi tendangan penalti. Namun diyakini, manajer Juergen Klopp masih akan mempercayakan Sang Raja Mesir untuk jadi eksekutor penalti.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *