Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Malaysia U-23 di ajang Piala AFF U-23 2023. Skuad Garuda Muda diunggulkan menang dalam pertandingan pertama Grup B itu.
Indonesia vs Malaysia digelar di Rayong Province Stadium, Rayong, Thailand. Laga itu berlangsung, Jumat (18/8/2023), kickoff pada pukul 20.00 WIB.
Indonesia diperkuat oleh sebagian besar pemain yang menjadi bagian skuad peraih emas SEA Games 2023. Bagas Kaffa, Ernando Ari, Komang Teguh, Jeam Kelly Sroyer, Ramadan Sanantha, Alfeandra Dewangga, dan IRfan Jauhari contohnya.
Salah satu bursa taruhan Asia, Bwin memberi koefisien kemenangan Indonesia di angka 2,15 hingga pukul 11.20 WIB. Sementara kemenangan Malaysia di koefisien 3,05 dan hasil imbang ada di koefisien 3,75.
Untuk skor akhir, Indonesia menang 2-1 menjadi yang paling favorit dengan koefisien 9,10 di Oddsportal. Untuk hasil imbang 1-1, koefisiennya 7,70.
Indonesia dan Malaysia pernah sekali berhadapan di ajang Piala AFF U-23. Pada 2019, Indonesia vs Malaysia selesai 2-2.
Indonesia mencetak gol via Marinus Wanewar dan Witan Sulaeman. Sementara itu, Malaysia membalas dengan gol dari membalas via Nik Akif dan Muhammad Hadi Fayyadh.
Selain Malaysia, Indonesia juga akan bertanding dengan Timor Leste di Grup B. Duel kedua tim Merah