Duh! Reece James Cedera Hamstring

Kabar buruk mendatangi Chelsea awal musim ini. Sang kapten Reece James kemungkinan akan absen beberapa laga karena cedera hamstring.

Cedera itu membuat James tidak bisa bermain penuh saat Chelsea menjamu Liverpool di Stamford Bridge, Minggu (20/8/2023) malam WIB. Dalam laga yang tuntas 1-1, James ditarik keluar pada menit ke-76.

Awalnya, manajer Chelsea Mauricio Pochettino membantah kalau James mengalami cedera. James digantikan hanya karena kelelahan dan menghindari risiko cedera.

Beberapa hari setelah laga itu, kondisi James justru tidak membaik dan membuatnya harus menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Rupanya cedera hamstring James kambuh lagi.

Dikutip Evening Standard, James diragukan tampil saat melawat ke London Stadium akhir pekan ini untuk menghadapi West Ham United. Untuk menggantikan James, Chelsea akan memasang bek muda 20 tahun Malo Gusto di posisi bek kanan.

Sementara, ban kapten sementara akan berpindah ke Ben Chilwell yang jadi wakil kapten. Cedera James ini tentu mengkhawatirkan Chelsea mengingat dia banyak berada di ruang perawatan musim lalu.

Dikutip Transfermarkt, James mengalami dua kali cedera lutut dan dua kali cedera hamstring, yang membuatnya melewatkan 25 pertandingan atau setengah dari total rata-rata jumlah laga pemain Chelsea musim lalu.

James di musim 2022/2023 hanya membuat 24 penampilan dengan dua gol dan dua assist.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *