Kepindahan Fabinho ke Arab Saudi kabarnya terganjal satu hal. Kabarnya, anjing-anjing peliharaan gelandang Liverpool itu bisa saja menggagalkannya.
Menurut laporan Mirror, Fabinho memikirkan nasib anjing-anjing peliharaannya sebelum memutuskan bergabung dengan Al Ittihad. Sebab, hewan peliharaannya dilarang di Arab Saudi.
Fabinho punya dua jenis French Bulldog sebagai hewan peliharaannya. Ada kekhawatiran anjingnya dikategorikan anjing buas, yang termasuk dalam kategori anjing rotweiller dan pitbull.’
Arab Saudi hanya memperbolehkan anjing dipakai untuk berburu, sebagai penjaga, atau penuntun orang buta. Sementara anjing Fabinho justru hewan lucu-lucuan, dengan foto anjingnya mengenakan kostum natal beredar di media sosial.
Fabinho kabarnya akan menjadi bintang Liverpool selanjutnya yang eksodus. Ia akan menyusul Roberto Firmino, yang sudah lebih dulu bergabung dengan Al Ahli di Arab Saudi.
Sementara Fabinho menjadi incaran Al Ittihad, yang sebelumnya merekrut Karim Benzema dan N’Golo Kante.
Fabinho membela Liverpool sejak 2018 dan punya 211 penampilan. Gelandang 29 tahun itu sudah mempersembahkan gelar juara Liga Inggris, Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, Piala FA, Piala Liga Inggris, dan Community Shield.