Bhayangkara FC Diminta Bangkit!

Bhayangkara FC berada di dasar klasemen dalam empat laga awal BRI Liga 1 2023/2024. The Guardian diminta untuk bangkit.

Bhayangkara FC memulai start buruk di musim ini. Semua laga dituntaskan dengan kekalahan melawan PSIS Semarang, Rans Nusantara, Persija Jakarta, dan Persikabo 1973.

Tim besutan Emral Abus itu juga baru mencetak empat gol. Lebih buruknya lagi kebobolan sudah 12 kali.

Sebagai klub yang pernah menjadi juara Liga 1 pada 2017, Bhayangkara dianggap tak sepatutnya ada di dasar klasemen. Hal tersebut diucapkan oleh pengamat sepakbola, Eddy Syah.

“Bhayangkara FC seharusnya bisa menunjukkan eksistensinya sebagai jawara Liga 1 2017, dengan bersaing di papan atas. Sangat prihatin melihat Bhayangkara saat ini ada di posisi dasar klasemen,” kata Eddy Syah.

“Mari Bung Rebut Kembali Kemenangan. Bhayangkara FC harus bangkit dari keterpurukan. Semua elemen harus bersatu, mulai dari manajemen, pelatih, sampai pemain. Anggap saja 4 pertandingan kemarin salah langkah, saatnya benahi langkah kalian.”

“Jangan sampai Bhayangkara terdegradasi, karena membawa nama Institusi Polri,” tegasnya.

Bhayangkara FC selanjutnya menghadapi PSM Makassar, pada laga pekan kelima Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (29/7).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *