Legenda Liverpool, Graeme Souness, tak masalah jika Jordan Henderson ke Arab Saudi demi uang. Ia menilai hal itu wajar untuk pemain yang tak muda lagi.
Henderson santer dikabarkan bakal merapat ke klub Arab Saudi, Al Ettifaq. Pelatih Al Ettifaq yang juga legenda Liverpool, Steven Gerard menginginkan Henderson merapat ke timnya.
Al Ettifaq disebut siap menebus Henderson dari Liverpool senilai 12 juta paun. Angka yang dianggap terbilang menggiurkan untuk Liverpool mengingat Henderson sudah tak muda lagi.
Henderson yang sudah berusia 33 tahun juga dilaporkan bakal diiming-imingi gaji senilai 700 ribu paun per pekan. Jauh di atas gaji Henderson saat ini di Liverpool senilai 140 juta paun.
Legenda Liverpool, Graeme Souness, mendukung jika Hendeson pindah ke Arab Saudi. Ia tak mempermasalahkan Henderson hanya mengincar uang dengan menerima pinangan Al Ettifaq.
Souness merasa hal itu wajar mengingat Henderson sudah berada di pengujung karier. Souness mengungkap pernah mengalami situasi serupa kala memutuskan meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan Sampdoria pada usia 31 tahun.
“Apakah saya punya masalah dengan itu? Yah, tidak. Maksudku, aku melakukan hal itu. Saya pergi bermain di Italia ketika saya berusia 31 tahun, Anda tahu, merasa telah melakukan semua yang bisa saya lakukan di sana. Dan saya pergi untuk uang,” ujar Souness dikutip dari TalkSport.
“Saya pikir ketika Anda mendekati akhir karir Anda dan Anda bisa mendapatkan gaji seperti anak laki-laki ini sekarang dengan pergi ke Arab Saudi, saya pikir untuk sebagian besar dari mereka, mereka akan menerimanya. Bagi sebagian orang, itu tidak akan aktif,” jelasnya.