Ada Lagi Gelandang Liverpool Didekati Klub Arab, Kini Fabinho

Satu lagi gelandang Liverpool didekati klub Arab Saudi. Kini giliran Fabinho yang coba digaet Al Ittihad.

Dikutip Atletikjuara Liga Arab Saudi 2022/2023 itu berniat menggaet Fabinho dengan banderol 40 juta paun atau sekitar Rp 720 miliar.

Fabinho jadi salah satu target pelatih Al Ittihad Nuno Espirito Santo yang menginginkan reuni dengan mantan anak asuhnya. Sebab, Nuno yang pertama kali membawa Fabinho ke Eropa saat masih melatih klub Portugal Rio Ave pada 2012.

Dia dipinjamkan selama tiga musim ke Real Madrid Castilla, Real Madrid, dan AS Monaco sebelum dipermanenkan klub Prancis itu pada 2015.

Nuno tentu tahu betul kualitas Fabinho sebagai gelandang bertahan sehingga ingin menduetkannya dengan N’Golo Kante musim depan. Apalagi Al Ittihad juga punya misi merajai Liga Champions Asia.

Tawaran itu akan segera diberikan Al lttihad secara resmi kepada Liverpool. Klub kota pelabuhan itu dikabarkan tidak akan melepas Fabinho sebelum mendapat penggantinya.

Salah satu yang diincar adalah gelandang Southampton Romeo Lavia dan gelandang Nice Khepren Thuram. Fabinho jadi gelandang Liverpool kedua yang didekati klub Arab Saudi.

Saat ini Liverpool juga lagi berdiskusi dengan Al Ettifaq terkait kepindahan Jordan Henderson. Liverpool meminta mahar 10 juta paun untuk kaptennya tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *