Sejumlah pebulutangkis muda sudah memastikan tiket semifinal BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) B Kalimantan Selatan 2023 di Kota Banjarbaru. Termasuk Berlian Indah Pinastika yang menembus babak empat besar di dua nomor berbeda, ganda dan tunggal.
GOR Berkat Abadi menjadi tempat perhelatan ajang bulutangkis BNI Sirnas B Kalsel 2023, yang mempertandingkan kelompok usia dini (U-11), anak-anak (U-13), dan pemula (U-15), dan memasuki hari ketiga, Selasa (27/6).
Ada 10 nomor yang dimainkan di BNI Sirkuit Nasional B Kalimantan Selatan 2023 yakni Tunggal Anak-Anak Putra (TAPA), Tunggal Anak-Anak Putri (TAPI), Ganda Anak-Anak Putra (GAPA), Ganda Anak-Anak Putri (GAPI), Tunggal Pemula Putra (TPA), Tunggal Pemula Putri (TPI), Ganda Pemula Putra (GPA), Ganda Pemula Putri (GPI), Tunggal Usia Dini Putra (UDPA/TUDA), dan Tunggal Usia Dini Putri (UDPI/TUDI).
Di GOR Berkat Abadi, Rabu (28/6), partai-partai perempatfinal dimainkan sedari siang. Di antaranya nomor GAPI, dengan unggulan pertama Berlian Indah Pinastika/Malika Nur Aqilah mengalahkan Alisha Artha Amara/Jordana Alexa Mongkareng 21-14, 21-11. Satu tiket semifinal diamankan Berlian bersama pasangan. Tiket semifinal juga diraih unggulan kedua Aleyda Dwidyna Putri/Puri Kania Candrakanti usai melewati Kirana Diva Kharisma/Tiara Shaqeela Jasmine dengan 21-10, 21-10.
Sementara di nomor GAPA, unggulan pertama Muh. Faiz S. Musgamy/Muhammad Zulfaihza Mahendra lolos ke semifinal berkat kemenangan 21-11, 21-14 atas Ivander Matt Siahaan/Muhammad Yasir Revansyah. Sedangkan Muhammad Ridho Nuris/Prabu Bumi Syahputra sukses menyisihkan unggulan kedua Fathir Habib Alqyano Tarigan/Ryo Lee dengan 21-8, 22-20.
Di perempatfinal GPI, dua unggulan teratas lolos ke semifinal. Alesa Sri Renita Azzahra/Wafa Hasnidya Shuhaila selaku unggulan pertama mampu melewati Jihan Alya Ghisani/Mevlida Hasna Amalea 21-17, 21-12. Sedangkan unggulan kedua Dzifana Andria Ramadani/Najwa Nindika Permana Putri menang 21-15, 21-8 melawan Divianty Piay/Nur Fakhira Saputra.
Di perempatfinal TUDI, keempat unggulan teratas lolos ke empat besar. Unggulan pertama Diajeng Putri Hartini mengalahkan Michelle Clairine Raina 21-0, 21-5. Unggulan kedua Aliya Maulida Haris menang 21-1, 21-4 melawan Nur Alika Azzahra. Fadya Jauhara Zahrani selaku unggulan ketiga mengalahkan Saydah Aisyah Amirah dengan 21-3, 21-3. Sedangkan unggulan keempat Mikha Ribka Kasalang melewati Freiya Sakhi Faiha dengan 21-13, 21-5.
Sedangkan di nomor TUDA, unggulan pertama Muhammad Ahsan lolos ke semifinal usai main rubber game melawan unggulan ketujuh Kenzie Abyaz Rayyan Tjokrodarmodjo, 18-21, 21-10, dan 21-15. Unggulan kedua Muhammad Aldevaro Ardana Gandhi juga ke empat besar usai menyisihkan Arthur Moses Manurung, 21-6 dan 21-6.
Berlian Indah Pinastika, yang memainkan partai ketiganya hari ini, juga sukses memenangi perempatfinal nomor TAPI. Ia menang 21-8, 21-17 atas Jordana Alexa Mongkareng untuk lolos ke semifinal di nomor tunggal setelah juga meraih tiket empat besar nomor ganda. Divya Amanta Kuncoro, unggulan kedua nomor ini, juga lolos ke semifinal berkat kemenangan atas unggulan kedelapan Malika Nur Aqilah, dengan skor 24-22, 21-11.
Pada partai lain di perempatfinal TPI BNI Sirkuit Nasional B Kalimantan Selatan 2023unggulan pertama Raisya Affatunisa memastikan tiket semifinal berkat kemenangan melawan unggulan kelima Aulina Cheryl Gloria. Raisya menang 21-9, 21-19.
Ajang BNI Sirnas 2023 sendiri merupakan turnamen bulutangkis berskala nasional yang menjadi ajang unjuk gigi para pebulutangkis muda potensial. Gelaran itu sekaligus menjadi tolak ukur pembinaan bulutangkis nasional sekaligus ajang buat para atlet dalam menjaring poin nasional dan pematangan atlet-atlet muda potensial.
Lewat BNI Sirnas 2023, para pebulutangkis muda Indonesia akan mengerahkan kemampuan terbaiknya dalam usaha merintis jalan ke pelatnas PBSI sekaligus menjadi pemain top andalan Merah Putih di masa depan.
Ajang pencarian bibit muda bulutangkis ini didukung penuh oleh BNI. Sebagai salah bentuk komitmen untuk mempromosikan dan mempopulerkan BNI Sirkuit Nasional 2023, PP PBSI secara resmi juga bekerjasama dengan detikcom dan CNN Indonesia sebagai official media and broadcasting partner di semua seri BNI Sirnas 2023.