Gubernur Jawa Tengah (Jateng) yang juga bakal calon presiden (bacapres) dari PDIP Ganjar Pranowo bertemu dengan bacapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan di Arab Saudi. Keduanya diketahui tengah melaksanakan ibadah haji.
“Benar di Mina, Mekkah,” kata Kris saat dikonfirmasi detikcom soal pertemuan tersebut, Senin (26/6/2023) malam.
Kris membagikan potret Ganjar dan Anies bersama. Nampak dalam foto tersebut Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa di tengah pertemuan Ganjar dan Anies.
Dalam foto itu juga terlihat istri dari Ganjar, Siti Atiqoh, dan istri Anies yakni Fery Farhati. Ganjar dan Anies tampak mengenakan kain ihram, keduanya tersenyum.
Ganjar Pranowo diketahui memang sudah berangkat ibadah haji. Selain Ganjar, Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan keluarga juga dikabarkan akan ibadah ke Tanah Suci.
“Hari ini Pak Ganjar Pranowo berangkat melaksanakan ibadah haji. Selain itu, Mbak Puan sekeluarga juga menunaikan ibadah haji,” kata Ketua DPP PDIP Said Abdullah dikonfirmasi, Minggu (25/6).
Said menyebut ibadah haji merupakan rukun Islam bagi mereka yang mampu melaksanakan. Pihaknya pun meminta doa semoga ibadah kedua tokoh dari PDIP ini bisa dilancarkan.
“Ibadah haji adalah rukun Islam. Siapapun yang mengaku muslim, dan mampu melaksanakan ibadah haji, maka ia terikat kewajiban untuk melaksanakan ibadah haji. Demikian halnya Pak Ganjar Pranowo, serta Mbak Puan sekeluarga,” tutur Said.